Ahlan wa sahlan! Selamat datang sahabat di Situs Resmi BSMI Kota Bandung!

Sabtu, 12 November 2011

Khitanan Massal BSMI dengan PT. Tirta Investama


Bandung- Untuk kesekian kalinya Bulan Sabit Merah Indonesia (BSMI) Kota Bandung  bekerjasama dengan berbagai instansi atau perusahaan. Kali ini, BSMI Kota Bandung yang bekerjasama dengan PT.Tirta Investama menyelenggarakan Khitanan Massal pada Sabtu (25/6/2011) yang bertempat di Mushola PT Tirta Investama, Jl.Ranca Bolang, Sokarno Hatta Belakang No.308E.

Tim Khitan BSMI Kota Bandung berhasil mengkhitan 25 anak yang berusia antara 2,5 – 9 tahun. Ke-25 anak ini tidak hanya dari warga sekitar PT Tirta, akan tetapi dari berbagai daerah di kota Bandung. Beberapa anak yang dikhitan memang berniat untuk dikhitan untuk memanfaatkan waktu libur sekolah yang akan segera tiba.
Tim Khitan BSMI Kota Bandung ini terdiri dari dr.Hendro Kasmanto (ketua tim yang sekaligus Ketua BSMI Kota Bandung), dr.Eka Budhi (senior BSMI Kota Bandung) sebagai operator; dibantu oleh Angghea S.Ked., Sri S.Ked. , dan Ditia Gilang S.Ked sebagai assisten operator. Sebagai tim obat adalah Praseptiadi
S.Farm,Apt, Nurul Utami dan Yola. Tak kalah penting untuk sirkulasi diatur oleh Aditya SKG dan Tommy; terakhir sebagai juru foto adalah Maryam.
Sebelum acara dimulai Hendro memberikan penyuluhan kepada orang tua peserta khitanan massal terlebih dahulu mengenai perawatn pasca khitan. Di akhir acara, ketua penyelenggara bakti sosial Khitanan Massal PT Tirta, Didin Muhtadi bersyukur atas suksesnya penyelenggaraan khitan massal kali ini, “Alhamdulillah penyelenggaraan khitanan massal kali in berjalan lancar, semoga saja anak-anak yang dikhitan cepat sembuh dan tidak ada apa-apa (komplikasi pasca khitan, red.)”.

Persiapan tempat khitan 

Pengarahan oleh Ketua BSMI Kota bandung 

Adik-adik yang akan dikhitan 

 Pengaturan obat-obatan

 Sepatah kata dari perwakilan PT. Tirta Investama

 Sepatah dua patah kata dari Ketua BSMI Kota Bandung

 Suasana pembukaan 

 Pengarahan oleh dr. Eka Budhi

 Semangat ya ade2. Jangan takut ^^.

Selama proses khitan..

by Hendro Kasmanto (Ketua BSMI Kota Bandung)

Posting by M#1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar